TpYiTfOpBUGpBSA6GpWlGUG6Ti==

DPP BNPM Bentuk Peduli Kesehatan Masyarakat




SURABAYA, JAGAT VIRAL


DPP (Dewan Pimpinan Pusat) BNPM (Barisan Nasional Pemuda Madura) bersama para Terapis dan panitia pembangunan Masjid Muqorrobin, Takmir, menggelar kegiatan bakti sosial pengobatan tradisional dengan metode hipo terapi bekam, totok punggung, jari petir, gurah mata dan gurah hidung, di Masjid Muqorrobin Jalan Pacar Kembang 3/17 Surabaya, Minggu (18/8) pagi pukul 08.00 WIB.

Kegiatan tersebut diadakan karena mengamati pola hidup masyarakat modern, terutama pola makan yang tidak terkontrol dan banyak mengkonsumsi makanan instan sehingga banyak memicu terjangkitnya berbagai penyakit. Antara lain asam urat, kolesterol, diabetes, jantung koroner, asam lambung, anemia, stroke, migrain, vertigo, dan masih banyak lagi.

Berkaitan dengan hal tersebut, maka DPP BNPM bersama teman-teman Terapis  bekerjasama mengadakan bakti sosial kesehatan alternatif dengan mengusung tema “Hidup Sehat Sambil Beramal”.

Tampak puluhan pasien peserta baksos dilayani oleh para terapis sesuai dengan keluhannya, masyarakat sekitar Pacar Kembang dan terbuka untuk kalangan masyarakat umum.

Menurut Pembina BNPM H. Nur Hasan yang populer disebut Gus Nur, kegiatan ini merupakan wujud kepedulian nyata kepada masyarakat untuk mendukung program pemerintah menyehatkan masyarakat dan memasyarakatkan kesehatan.

”Alhamdulillah banyak pasien peserta baksos yang merasakan perubahan lebih baik setelah diterapi, maupun di Gurah Mata," kata  Gus Nur di sela-sela kegiatan baksos.

Sehubungan dengan tingginya animo peserta terhadap kegiatan pengobatan alternatif ini, maka banyak yang meminta agar kegiatan ini dilakukan secara periodik dan berkelanjutan. 

Komentar0

Type above and press Enter to search.